Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2016

Tentang Keinginan yang Tertunda

Lima tahun pun berlalu setelah kelulusan dari SMK Kesdam Jaya (2011), akupun masih seperti ini yang terus menghayal bisa menduduki kampus Akademi Keperawatan di salah satu perguruan tinggi. Bercita – cita menjadi seorang perawat yang bermanfaat bagi semua orang. Apakah bisa ? (Semoga ) Dulu setelah lulus Mak Isah menyuruhku daftar kuliah dan aku pun mengikuti sarannya. ketika aku tau bahwa tak ada biaya akupun mengurung niat kuliah sehingga langsung bekerja untuk mengumpulkan biaya kuliah, tapi… hingga saat ini tabunganku selalu saja habis. Beberapa waktu, ku buka website Universitas dan Akademi Keperawatan dan yang kulihat pertama adalah waktu kuliah dan perincian biaya. Waktu kuliah bentrok dengan waktu bekerja sehingga tidak memungkinkan untuk kuliah, bagaimana akan membayar kuliahnya jika aku tidak bekerja. Biaya kuliahnya juga lumayan mahal ( Jelas… Ilmu itu gak ada yang murah! kecuali ilmu dari pengalaman hidup yang dilalui (Gak bayar pake uang) itupun melalui proses yang